Berbagai Aktifitas Rutin Pengganti Olahraga

Berbagai Aktifitas Rutin Pengganti Olahraga - Pada dasarnya berolahraga itu penting karena tubuh kita memang harus bergerak. Akan tetapi biasanya banyak orang yang mengabaikan olahraga karena berbagai alasan dan salah satu alasan yang paling umum adalah tidak adanya waktu. Memang alasan itu sangat masuk akal karena setiap orang pasti akan sibuk dengan pekerjaanya mulai dari pagi hingga petang sehingga saat pulang kembali ke rumah pasti sudah merasa lelah dan tidak mungkin lagi bisa meluangkan waktu untuk berolahraga. Nah untuk itulah kali ini saya akan memberikan beberapa tips mengenai bagaimana cara melakukan olahraga saat beraktifitas baik itu di rumah, di kantor, maupun di luar ruangan. Ini dia beberapa tips gerakan yang bisa anda lakukan


  1. Jinjit - Anda tahu jinjit kan? yup benar sekali, ternyata jinjit juga dapat membakar kalori kita loh. Kita dapat jinjit saat kita sedang menunggu orang di kantor maupun di tempat lainya. Anda hanya perlu melakukan posisi jinjit selama 10 detik, kemudian ulangi lagi hingga beberapa kali.
  2. Ubah posisi duduk - Nah untuk anda pekerja kantoran hal ini pasti sangat bisa anda lakukan karena orang kantoran pasti kerjanya kebanyakan duduk. Duduk dengan posisi badan tegak akan membuat otot perut lebih berkontraksi dibandingakan dengan posisi bungkuk dan juga dengan posisi tegak dapat membakar 10 kalori perjam.
  3. Menyapu lantai atau menyedot debu - Aktifitas ini dapat membakar kalori sebanyak 65 kalori dalam 15 menit. Nah ini sangat cocok bagi ibu rumah tangga yang kerjaanya dirumah. Jadi usahakan saat anda menyapu durasinya minimal 15 menit ya hehehe dan kalau sudah 15 menit tapi rumah anda sudah bersih semua mungkin anda bisa numpang menyapu di tetangga anda hehe.
  4. Mendengarkan musik - yang membantu membakar kalori bukanlah mendengarkan musknya, akan tetapi gerakan saat mendengar musiknya. Jadi saat anda sedang mendengarkan musiknya usahakan anda jangan malu untuk ikut bergoyang sesuai lagu yang anda putar. Dan hal ini bisa dilakukan di mana saja bukan asalkan anda tidak malu saja dilihat orang-orang
  5. Gunakan tangga - Semua pasti sudah tau kan sekarang ini pasti orang sudah jarang menggunakan tangga dan lebih memililih menggunakan lift.  Jika jarak lantai yang akan di tempuh cukup jauh ya memang wajar saja, akan tetapi jika lantai hanya berjarak 2 atau 3 lantai sepertinya lebih anda menggunakan tangga saja agar lebih sehat dan sekalian bisa menjadi pengganti olahraga.
  6. Mencuci mobil - Mencuci mobil ternyata dapat membakar 150 kalori dalam 30 menit, selain itu juga membakar kalori bermanfaat untuk menghemat karena lebih hemat cuci mobil sendiri kan dibanding cuci di pencucian.
  7. Tertawalah - Tahukah anda bahwa ternyata tertawa selama 10 hingga 15 menit dapat membakar 30 kalori kita. Jadi jangan malu untuk tertawa ya karena selain bisa membakar kalori tertawa juga mampu mengurangi stres yang kita alami loh.


Itulah beberapa tips gerakan yang bisa anda lakukan sekaligus sehingga anda tetap dapat berolahraga. Semoga dengan artikel ini kita bisa menjadi lebih sehat dan juga bisa menambah kesadaran kita tentang pentingnya berolahraga.

sumber gambar : google.image

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Berbagai Aktifitas Rutin Pengganti Olahraga"

Posting Komentar