Air terjun Iguazu merupakan air terjun cantik yang terletak di perbatasan antara Argentina dan Brazil. Air terjun ini memiliki bentuk setengah lingkaran dengan panjang keseluruhan mencapai sekitar 2.700 meter. Hal ini tidak hanya membuat air terjun Iguazu sebagai air terjun terbesar di Brazil, namun juga termasuk yang terbesar di Dunia.
Yang membuat air terjun ini unik adalah dia tidak hanya terdiri dari sebuah aliran air yang jatuh ke bumi saja, akan tetapi juga dia terdiri atas 275 buah air terjun kecil yang jatuh secara bersamaan dengan posisi yang cukup berdekatan. Tinggi rata-rata kumpulan iar terjuan ini sekitar 80 meter dan terletak d antara 2 buah Taman Nasional miliki Argentina dan juga Brazil. Bahkan katanya air terjun Niagara sebetulnya kalah besar karena hanya memiliki tinggi 50 meter.
Karena terletak di dua negara yang berbada maka setiap negara memiliki pemandangan yang berbeda untuk menikmati keindahan air terjun Iguazu ini. Penasaran seperti apa penampakan air terjun Iguazu ini?
Pada tahun 2011 lalu air terjun Iguazu ini berhasil masuk ke dalam pemilihan New 7 Wonderkategori Nature dan berhasil menjadi pemenang. Memang indah ya air terjun ini.
0 Response to "Pesona Air Terjun Iguazu, Air Terjun Terbesar di Brazil"
Posting Komentar